Barometer.id — Peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-96 kali ini mengusung tema “Maju Bersama Indonesia Raya,” yang mencerminkan pentingnya semangat persatuan dan kolaborasi di kalangan pemuda untuk kemajuan bangsa.
Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Subandi, dalam momen ini mengajak seluruh masyarakat, khususnya pemuda Kaltim, untuk berkontribusi aktif dalam mewujudkan cita-cita Indonesia Emas 2045.
Ia menekankan bahwa masa muda adalah periode yang berharga dan perlu diisi dengan hal-hal positif.
“Pemuda memiliki peran strategis. Saya harap generasi muda, terutama di Samarinda, memanfaatkan masa muda ini dengan kegiatan yang produktif dan bermanfaat,” ujar Subandi pada Senin (28/10/24).
Ia juga mengingatkan pentingnya sikap pantang menyerah dan kerja keras di tengah tantangan yang kian kompleks.
“Kita tidak bisa menjadi generasi yang santai. Perlu ketekunan dan semangat yang kuat untuk meraih cita-cita, karena tantangan masa depan semakin besar,” tambahnya.
Subandi mendorong para pemuda untuk terus meningkatkan kapasitas diri, mengejar pengetahuan baru, dan tidak ragu untuk berinovasi. Menurutnya, pemuda yang berdaya saing akan menjadi pilar penting dalam membangun masa depan Indonesia yang lebih maju.